LABtekno.com – Cara mengatasi Windows update error pada Windows 10 harus diketahui oleh setiap pengguna.
Masalah ini sering terjadi dan dapat dialami siapapun. Pembaruan system operasi Windows memang memberikan berbagai keuntungan.
Seperti fix bug, penambahan fitur baru, perubahan animasi/tampilan, peningkatan keamanan system dan lain sebagainya.
Proses pembaruan tersebut biasanya juga menyebabkan masalah baru yang berdampak pada kegagalan (error) update.
Biasanya akan muncul notifikasi disertai keterangan, seperti kode error 0x802400344, 0x8007000E, 0x80242006, 0x80244018, 0x80D02002, 0x8007000D, 0x80246008, dan lain sebagainya.
Berikut ini cara mengatasi Windows update error pada Windows 10, antara lain:
Restart Perangkat
Metode pertama yang bisa dilakukan yaitu memuat ulang merestart perangkat Anda. Karena bisa jadi penyebabnya ditimbulkan oleh service sistem yang bermasalah / bertabrakan.
Caranya:
- Tekan tombol Windows + R untuk menampilkan menu Run
- Lalu ketik services.msc.
- Gulir ke bawah sampai menemukan service Windows Update, lalu klik kanan.
- Pilih Properties.
- Ubah menjadi Automatic.
- Tekan Apply.
- Lalu OK.
Pastikan Koneksi Internet Lancar
Sebelum mengupdate Windows, Anda harus memastikan ketersediaan koneksi internetnya lancar. Agar saat menjalankan Windows Update tidak ada masalah.
Jika koneksinya tidak lancar, maka saat Windows Update sedang berjalan, tiba-tiba berhenti dan terjadi kegagalan. Sehingga muncullah notifikasi bertuliskan kode error.
Cek Ketersediaan Ruang Penyimpanan
Hal yang tak kalah penting, yaitu memastikan ketersediaan ruang penyimpanan, sebab Windows Update membutuhkan ruang kosong agar proses perbaikan dan pemasangan fitur berjalan lancar tanpa ada kendala.
Biasanya jika penyimpanannya penuh, akan muncul notifikasi berisi kode error, seperti kode error 0x80070070 – 0x50011, 0x80070070 – 0x50012, 0x80070070 – 0x60000.
Paling tidak, masih tersedia ruang kosong pada Drive C minimal 20% dari total kapasitas penyimpanan yang dimiliki.
Cek Error Pada Device Manager
Ada juga kemungkinan mengapa Windows Update error ini disebabkan oleh driver yang bermasalah. Jika penyebabnya ini, maka bisa langsung melakukan pengecekan driver melalui menu Device Manager.
Tekan diagnose untuk mendeteksi apakah drivernya memiliki tanda berwarna kuning atau tidak. Biasanya akan disertai dengan munculnya notifikasi kode 0xC1900101
Bersihkan File Cache Sistem
Secara umum, cache berfungsi untuk mempercepat dan mengoptimalkan kinerja sistem saat dijalankan atau digunakan kembali. Namun cache yang menumpuk juga dapat menimbulkan berbagai masalah.
Hal ini bisa menyebabkan kegagalan saat menjalankan Windows Update.
Oleh sebab itu, berikut ini cara membersihkan file cache untuk minimalisir masalah, antara lain:
- Tekan tombol Windows + R untuk membuka jendela Run.
- Selanjutnya ketik %temp%
- Tekan OK/Enter.
- Nantinya jika sudah melakukannya, akan ditampilkan jendela baru.
- Hapus semua data yang terdapat pada folder temp.
- Lalu restart perangkat
- Coba jalankan Windows Update.
- Selesai.
Jalankan Perintah DISM dan SFC di Command Prompt
Ketika Anda mengalami masalah saat menjalankan Windows Update, biasanya disebabkan adanya satu atau beberapa file sistem yang rusak.
Perlu menjalankan dua perintah lewat CMD, yaitu Deployment Image Servicing and Management Tool (DISM) dan System File Checker (SFC).
Berikut ini caranya:
- Buka Command Prompt
- Kemudian jalankan perintah DISM berikut ini dengan menekan tombol Enter.
- Tunggu proses DISM hingga 100%.
- Lanjutkan dengan menjalankan perintah System File Checker.
Jalankan Troubleshooter Windows Update
Cara mengatasi Windows Update error pada Windows 10 biasanya dilakukan dengan menjalankan Troubleshooter Windows Update.
Berikut langkah-langkahnya:
- Klik ikon Start menu.
- Pilih Settings.
- Pilih opsi Update & Security.
- Klik tab Troubleshoot
- Lalu klik Additional troubleshooters.
- Jika sudah, selanjutnya klik Windows Update.
- Kemudian Run the troubleshooter.
- Tunggu proses tersebut berjalan, pengecekan tersebut biasanya mengharuskan untuk menunggu beberapa saat.
- ikuti instruksi yang diberikan.
- Selesai.
Demikian cara mengatasi Windows Update error pada Windows 10. Beberapa cara di atas bisa dicoba satu persatu, mungkin salah satu di antaranya dapat berhasil diterapkan.
Leave a Comment